Ruang tamu terbaik adalah yang paling nyaman sekaligus ramah bagi siapa pun di dalamnya. Berkaitan dengan itu, pilihan set ruang tamu yang tepat jelas akan menjadi faktor penentu.
Bukan hanya itu, elemen dekoratif yang selaras dengan furnitur pun akan dapat meningkatkan atmosfer positif di dalam ruangan.
Lantas, bagaimana memilih set ruang tamu paling pas? Sedikitnya terdapat tiga hal yang perlu Anda pertimbangkan.
Namun, sebelumnya Anda perlu menentukan fungsi utama dari ruang tamu. Apakah sekadar ruang untuk menerima tamu yang bersifat formal? Ataukah ruang tamu santai yang ramah anak?
Tambahan pula, area ruang tamu dapat dimanfaatkan sebagai area multifungsi, yaitu untuk menerima kunjungan kerabat dan kolega sekaligus ruang santai untuk kumpul keluarga.
Tentunya, ruangan multifungsi semacam ini akan membutuhkan sentuhan dekorasi dan penataan yang berbeda.
Setelah Anda menentukan fungsi utama ruang tamu, sekarang saatnya melakukan tiga hal.
Pertama, mengukur panjang dan lebar ruangan secara akurat. Berdasarkan ukuran tersebut, buatlah sketsa perkiraan tata letak perabot guna memaksimalkan dimensi ruangan yang tersedia.
Kedua, Anda dapat mencoba berbagai komposisi set ruang tamu hingga menemukan penataan paling tepat.
Jangan lupa untuk mempertimbangkan ketersediaan ruang kosong untuk mobilitas, juga jeda antara kursi tamu dan perabot lain agar masing-masing item tidak berdesakan.
Ketiga, barulah menentukan model set ruang tamu sesuai perencanaan yang telah Anda buat.
Perlu Anda ingat kalau, ruang tamu formal cocok dengan furnitur yang berkesan minimalis.
Sebaliknya, ruang tamu santai akan lebih ekspresif, tetapi justru membutuhkan lebih banyak perabot pendukung.
Set Kursi Tamu Sofa
Kini Anda telah memiliki rencana matang dan siap menata ruang tamu. Pertanyaannya sekarang, harus mulai dari mana?
Tentu saja Anda harus mengawalinya dengan memilih perabot paling esensial, yaitu kursi ruang tamu.
Sebagai referensi, kali ini kami mengkhususkan pembahasan tentang set kursi tamu sofa.
Mengapa harus kursi sofa? Alasannya, set ruang tamu tersebut memberikan kenyamanan lewat ciri khas bentuknya, sekaligus menyajikan suasana formal yang ramah.
Set sofa ruang tamu memiliki fitur multifungsi untuk berbagai keperluan, mulai dari bercengkerama, bersantai sambil menonton TV, atau kegiatan lain yang lebih serius.
Bahkan, duduk di atas sofa selepas lelah beraktivitas juga akan terasa lebih relaks.
Sofa juga akan menjadi ikon ruang tamu. Jika sebuah ruang tamu terlihat begitu elegan dan mewah, itu karena pilihan model sofa yang tepat, juga penataan perabot yang akurat.
Maka dari itu, sebaiknya Anda cermat ketika memilih sofa. Cobalah untuk menyimak beberapa model berikut sebagai referensi.
1. Sofa Berlekuk
Kursi sofa ruang tamu ini bertekstur lembut seperti permukaan waffle. Bentuknya cukup unik, menyajikan kontur-kontur lekukan yang lembut dan ramah.
Sudut kemiringan sandaran dibuat senyaman mungkin. Demikian pula dengan tumpuan tangan pada kedua sisinya.
Model sofa tersebut memang tampak kalem, tetapi susunan struktur penopangnya tampak kukuh.
Rangkanya mengombinasikan penampang kayu dan baja, menghasilkan kaki-kaki yang stabil meski dipakai dalam jangka waktu lama.
Set ruang tamu tersebut cukup untuk tiga orang. Rangkaiannya dilengkapi unit meja berlapis kain lembut.
Pada permukaan meja terdapat lekuk yang unik, tetapi fungsional. Karena meja tidak memiliki pembatas, ceruk tersebut melindungi minuman atau benda lain sehingga tidak mudah jatuh.
2. Bean Bag
Set ruang tamu berikut merupakan sofa yang memiliki kontur hampir sama lembutnya dengan model sebelumnya.
Namun, sofa berikut terkesan lebih gemuk dan berisi, sebab strukturnya memang terbuat dari bola polisterin kenyal yang dibungkus kain poliester sintetik.
Set ruang tamu terdiri dari dua unit sofa bean bag yang masing-masing berkapasitas dua orang, meja bundar minimalis, serta pouf empuk tanpa sandaran berbentuk kubus yang padat.
Unit-unit tersebut memanfaatkan tema warna hijau, yaitu kombinasi jade dan lemon.
Model tempat duduk semacam ini akan membuat suasana lebih segar sehingga cocok digunakan pada ruang tamu berkonsep informal atau di ruang santai keluarga.
Anda mungkin perlu memasang perangkat home-theatre untuk meningkatkan keceriaan suasana bersama keluarga.
3. Sofa dengan Ruang Penyimpanan Tersembunyi
Sofa ruang tamu minimalis model L dalam bentuk yang relatif konvensional. Desain sofa semacam ini mungkin sering Anda temukan di rumah kerabat atau kolega.
Namun, jangan mengira sofa biasa saja. Ada fitur tak terduga yang perlu Anda ketahui dari perabot minimalis tersebut.
Fitur yang dimaksud terletak pada bagian memanjang, di mana bagian dudukannnya dapat dibuka untuk mengeluarkan bantal-bantal pelengkap.
Benar, terdapat kompartemen khusus pada salah satu penampang sofa. Fungsi aslinya sebagai tempat menyimpan bantal, atau bisa juga untuk keperluan lain.
4. Set Ruang Tamu dengan Sofa Antik
Sofa chesterfield memiliki ciri khas berupa pin-pin yang tertancap pada sandaran hingga membentuk tekstur unik.
Pola tersebut muncul pada set kursi tamu sofa yang satu ini. Dengan desain yang antik dan mewah, ruang tamu jadi identik dengan hunian bangsawan Eropa.
Model sofa chesterfield ini menyajikan sandaran punggung dan penyangga lengan berkontur rata.
Dimensi dudukannya akan lebih nyaman untuk dua orang, meski masih muat menampung tiga orang dewasa.
Soal tampilan, sofa terlihat anggun lewat pilihan warna dan motif kulit yang menjadi pelapis luarnya.
Fitur kaki-kakinya pun ringkas, apalagi dilengkapi roda mungil untuk memudahkan mobilitas apabila diperlukan.
5. Loveseat
Desain sofa sebelumnya menggunakan lapisan kulit, demikian pula dengan set ruang tamu kali ini.
Namun, sofa ini bertipe loveseat yang juga mewah sekaligus berperawakan kokoh.
Sofa loveseat memiliki kontur sandaran yang landai dengan penyangga lengan lebih rendah.
Bagian bawahnya dipenuhi tekstur heksagonal yang memberikan karakter unik, juga makin mewah lewat aksen lis yang membingkainya.
Set kursi sofa tamu ini, terdiri dari tiga unit tempat duduk dan satu meja sudut. Strukturnya kokoh, sanggup bertahan pada penggunaan jangka panjang.
Rangkaian furnitur ini akan menambah citra berkelas hunian Anda. Bentuknya cukup lebar, cocok ditempatkan di ruang tamu berdimensi luas.
6. Sofa – L
Desain ramah untuk rumah mewah bergaya minimalis. Sofa melengkung yang bersudut tumpul cukup fleksibel sekaligus nyaman diduduki.
Cocok untuk area khusus yang menggabungkan ruang tamu dan ruang keluarga, atau ditempatkan di lobi kantor.
Dudukan sofa yang empuk disertai tampilan yang menyerupai bangku pouf.
Sandarannya pun dibuat dalam tingkat kemiringan yang nyaman untuk merebahkan punggung. Duduk di atasnya akan terasa relaks, membuat siapa saja betah berlama-lama.
Permukaan sofa ditutup dengan material lembut untuk meningkatkan kenyamanan. Pilihan warnanya abu-abu cerah.
Set kursi tamu terdiri dari tiga bagian yang disatukan menjadi sofa sudut dengan tambahan meja mungil untuk menempatkan vas bunga.
7. Sofa – U untuk Set Ruang Tamu Modern
Selanjutnya ada set ruang tamu berupa sofa sudut model U bergaya modern berukuran besar. Saking besarnya, kira-kira dapat menampung hingga 10 orang.
Set ruang tamu tersebut mengadopsi desain sofa modern kontemporer khas Eropa dan Amerika.
Rangkanya dari susunan material kayu solid sehingga strukturnya begitu kokoh. Sementara pelapisnya berupa spons empuk yang dibalut dengan kain lembut berwarna abu gelap.
Rangkaian sofa dilengkapi dua unit meja plus sandaran tangan yang dilengkapi ruang penyimpanan terbuka pada bagian dasarnya.
8. Half-Round Sofa
https://www.sinarmebel.com/product-category/ruang-tamu/kursi-tamu-sofa/
Sofa sudut melengkung berikut memunculkan kemewahan dan kenyamanan. Rangkaiannya terdiri dari empat bagian, masing-masing berkapasitas dua tempat duduk.
Susunannya membentuk sepertiga lingkaran ketika dirangkai, sehingga akan lebih pas mengisi ruang tamu berdimensi luas.
Satu unit pouf bundar mendukung fungsi set ruang tamu mewah tersebut. Permukaan atasnya empuk, tetapi relatif rata sehingga bisa difungsikan sebagai meja.
Set sofa ruang tamu ini berwarna abu-abu, membuatnya mudah untuk dipadukan dengan furnitur atau dekorasi apa saja.
9. Sofa untuk Set Ruang Tamu Mungil
Beralih dari sofa mewah ukuran besar, kali ini set ruang tamu simpel untuk dimensi terbatas. Set sofa ruang tamu ini terdiri dari tiga unit perabot, yakni dua kursi empuk dan sebuah meja unik.
Desainnya menerapkan gaya minimalis khas Skandinavia, tetapi dengan sentuhan berbeda, yakni menggabungkan beberapa elemen dari model chesterfield, tuxedo, dan mid-century.
Bentuknya lugas seperti sofa tuxedo, tetapi sandarannya berpola tembam ala chesterfield, sedangkan penyangga lengan yang simetris dibuat lebih rendah.
10. Sofa Pendek Hijau Cerah
Pilihan set ruang tamu terakhir jatuh pada rangkaian sofa modern ala Skandinavia berikut.
Desainnya mengadopsi sofa ruang tamu kecil abad pertengahan, tetapi memiliki tampilan yang lebih sederhana. Rangkaiannya terdiri dari satu unit sofa kapasitas tiga orang plus sebuah pouf.
Penampakan masing-masing unit begitu seragam dengan pilihan warna ganda, yaitu aksen hijau jungle green dan ekspos motif kayu pinus cerah.
Struktur keduanya pun sama-sama melibatkan susunan dua lapis dudukan ditopang kaki-kaki diagonal. Lapisan dasar berbentuk balok, sementara atasnya berisi busa empuk.
Pilihan Perabot Penting Pelengkap Set Ruang Tamu
Ruang tamu berfungsi sebagai tempat untuk menerima kunjungan. Maka dari itu area tersebut seharusnya juga dapat mewakili keramahan penghuni rumah dalam bersosialisasi dengan siapa saja.
Fungsi tersebut dapat dimaksimalkan dengan penempatan berbagai jenis perabot pendukung.
Selain set kursi tamu sofa, apa saja perabot yang sebaiknya ada? Anda perlu menyimak lebih jauh uraian tentang furnitur pelengkap set ruang tamu di bawah ini.
Pembahasan akan terbagi menjadi tiga, yaitu tentang lemari pajangan, meja konsol, dan meja tamu.
Lemari Pajangan Minimalis
Bagi keluarga dengan penghargaan lebih terhadap jenis benda tertentu, seperti buku, karya seni, atau barang pecah belah, salah satu pilihan perabot yang patut dipertimbangkan adalah lemari pajangan.
Lemari pajangan atau rak display dapat membuat suasana ruang tamu makin bergairah. Kami sengaja memilih satu gaya desain yang sedang populer, yaitu minimalis. Berikut beberapa model lemari pajangan minimalis yang kami rekomendasikan.
11. Rak Ala Industrial
Set ruang tamu minimalis Anda bakal tampak lebih eksotik dengan pilihan rak yang satu ini. Rak bergaya industrial dengan model simpel sehingga cocok melengkapi ruang tamu minimalis.
Strukturnya unik, menerapkan bidang-bidang asimetris untuk membentuk sejumlah rak terbuka yang bertingkat-tingkat.
Rangka rak terbuat dari logam berlapis cat warna hitam, sedangkan raknya berupa papan kayu dengan sentuhan vernis glossy.
Bidang yang lapang membuat banyak tempat untuk menaruh koleksi benda kesayangan sebagai hiasan.
12. Rak Lis Emas
Elemen kayu memberikan nuansa eksotik, tetapi motif batuan justru menampilkan kesan elegan.
Tampilan semacam itu tampak pada gambar rak display mewah satu ini. Set ruang tamu mewah Anda bakal tampak makin menyala dengan lemari pajangan tersebut.
Bagaimana tidak? Perabot tersebut masih menerapkan struktur asimetris menyerupai rak pertama, tetapi tampilannya berbeda cukup jauh.
Finishing rangkanya memakai warna emas, sementara bagian rak menggunakan papan dengan gaya marmer mengilap yang menonjolkan desain berkesan mewah.
13. Rak Pajangan Modular Pelengkap Set Ruang Tamu
Elemen kayu mendominasi rak pajangan modular di ruang tamu berikut. Strukturnya juga cukup unik, menerapkan pola simetris dengan pengecualian di tingkat teratas.
Sentuhan kontras baru hadir lewat kompartemen hitam mungil yang mengisi sudut setiap tingkat rak dan membentuk pola zig-zag.
Dimensi lemari pajangan minimalis ini memungkinkan fungsi tambahan, yaitu sebagai pembatas dua area berbeda dalam satu ruangan besar.
Ini merupakan solusi praktis bagi Anda yang ingin mengatur penataan ruangan tanpa bantuan professional.
14. Rak Dekoratif
Rak display koleksi ini bersifat dekoratif sekaligus fungsional. Strukturnya dibuat seapik mungkin agar pemilik rumah memperoleh kemudahan dalam menghias ruang tamu.
Tampilannya elegan karena memanfaatkan motif kayu yang diberi sentuhan gelap dan hangat.
Model rak display yang cukup kompleks, tetapi mampu melengkapi set ruang tamu Anda dengan baik.
Bentuk dasarnya segiempat, dilengkapi dengan papan lebih kecil yang tersusun sedemikian rupa sehingga menyerupai labirin.
15. Rak Pajangan Kaca
Sejauh ini material kaca belum terkalahkan dalam hal menampilkan nuansa elegan. Lemari pajangan minimalis berikut ini benar-benar memanfaatkannya.
Lemari berbahan kaca semacam ini akan menonjolkan benda-benda dekoratif koleksi Anda, sama baiknya seperti menggunakan rak terbuka.
Rak kayu bercorak putih memang terkesan sederhana, tetapi bidang kaca yang melapisinya sukses memberikan aksen mewah.
Bagi pendamba set ruang tamu dengan kemewahan yang berkelas, rak ini merupakan pilihan yang tepat.
Meja Konsol Mewah
Satu lagi pelengkap set ruang tamu yang bisa Anda gunakan, yaitu meja konsol mewah.
Meja konsol biasanya ditempatkan di sisi samping jalur masuk menuju ruangan utama. Selain menjadi item dekoratif, meja konsol juga berfungsi sebagai tempat meletakkan benda pajangan.
16. Meja Bergaya Marmer
Desain meja konsol mewah pertama dalam daftar ini mengadopsi gaya industrial yang kompleks.
Bagian rangka terbuat dari logam dengan lapisan luar bercorak perunggu sebagai representasi kemewahan.
Lalu semakin ditegaskan lagi lewat papan marmer berkelas yang digunakan untuk permukaan meja.
17. Meja Konsol dengan Laci Kembar
Meja konsol pelengkap set ruang tamu berikutnya mengombinasikan material kayu dan logam.
Laci kembar praktis menjadi fitur utama dengan rak terbuka di bagian bawah, keduanya mengekspos motif natural kayu.
Struktur meja tampak begitu kokoh karena didukung oleh rangka besi berlapis kuningan.
Ada tiga lokasi penyimpanan berbeda yang siap Anda gunakan untuk menempatkan berbagai pajangan atau sebagai pembatas area ruangan.
18. Meja Elegan untuk Set Ruang Tamu Kontemporer
Referensi meja konsol mewah selanjutnya mengadopsi gaya kontemporer. Perabot pelengkap satu ini dibuat dari kombinasi material alam, yaitu kayu dan batuan.
Kayu menjadi bahan utama dalam pembuatan rangka, sedangkan papan batu marmer abu-abu menjadi bagian atasnya.
Satu hal menarik dari meja konsol ini adalah struktur penopangnya yang unik. Terdapat empat kaki meja, masing-masing diperkuat oleh balok silang.
Sepasang di antaranya menerapkan pola melengkung yang ergonomis sekaligus estetik.
19. Meja Konsol Logam Berlapis Kuningan
Desain meja konsol kali ini terlihat simpel sekaligus berkelas. Tampil dalam warna keemasan, rangka meja menggunakan logam berlapis kuningan.
Pada bagian atasnya, tersedia sebidang area pajangan berupa kaca film hitam yang kokoh dan berkualitas.
Set ruang tamu Anda bakal makin mewah dengan dukungan perabot yang satu ini.
20. Meja Modern dan Berkelas
Meja ini hadir dalam desain bertema kontemporer. Terbuat dari logam kuningan, baja, serta tembaga praktis membuat meja konsol ini tampil mewah.
Coffee Table Minimalis
Coffee table acapkali dipakai untuk meletakkan sajian ringan di ruang tamu.
Maka dari itu, coffee table dapat menjadi salah satu perabot pelengkap yang penting untuk dimasukkan ke dalam set ruang tamu Anda.
21. Hitam yang Simpel
Referensi coffee table minimalis pertama berbentuk bundar. Desainnya mengadopsi gaya khas perabot Skandinavia yang identik dengan kesederhanaan berkelas.
Permukaan meja terbuat dari kaca tebal dengan rangka penyangga berbahan logam antikarat berwarna hitam.
Meja hidangan ringan tersebut cukup fleksibel untuk dikombinasikan dengan set ruang tamu bertema apa saja.
Bahkan meja ini bisa mengisi area-area lain di rumah Anda, seperti kamar tidur, dapur, ruang makan, sampai balkon.
22. Kayu Antik
Meja ruang tamu biasanya ditempatkan di bagian tengah atau di sela-sela antara dua unit sofa.
Coffee table pada gambar di atas merupakan meja untuk area kosong di tengah ruangan. Bentuknya balok ukir bersudut tumpul dengan rongga kosong sebagai ruang penyimpanan.
Perabot American-style ini terbuat dari kayu dengan sentuhan akhir doff guna mempertahankan motifnya.
Kayu yang dipakai adalah sonokeling utuh yang dibentuk sedemikian rupa sehingga menghasilkan model coffee table minimalis yang antik.
23. Nuansa Futuristik
Meja sofa tamu berikutnya merepresentikan gaya minimalis secara maksimal.
Desainnya sangat sederhana, menerapkan bentuk balok setinggi betis tanpa kaki penyangga dan aksen hiasan apapun. Ini menampilkan nuansa minimalis, modern, sekaligus eksentrik.
Logam merupakan bahan utama dalam pembuatan meja balok ini. Seluruh permukaannya berwarna perak, mengesankan nuansa futuristik yang anggun.
24. Meja Kopi Putih
Sulit melepaskan identitas Skandinavia dari tema minimalis. Sepertinya hampir semua perabot minimalis masa kini terinspirasi bentuk khas Skandinavia, termasuk model meja berikut ini.
Coffee table minimalis dalam set ruang tamu berikut merupakan kreasi vintage yang tidak bakal ketinggalan zaman.
Semua bagian meja terbuat dari bahan kayu, di bagian kaki-kaki dan rak terbuka mendapat finishing warna cokelat.
Bagian permukaan meja berupa papan kayu berlapis cat putih menjadi dasar yang sempurna untuk menyajikan hidangan tamu.
25. Meja Kopi Oval
Meja kebanyakan berbentuk lingkaran sempurna, kotak, atau persegi panjang. Lalu bagaimana dengan bentuk lain?
Jika Anda merasa perlu memunculkan bentuk nonkonvensional dalam set ruang tamu, pilihan coffee table ini jelas bisa dipertimbangkan.
Referensi meja kopi terakhir berbentuk oval, menyerupai telur dalam dua dimensi. Tampilannya monokrom putih polos.
Seluruh bagiannya terbuat dari aluminium dengan penopang tunggal berbasis papan dasar oval yang lebih kecil ukurannya.
Berbagai set ruang tamu berikut perabot pelengkap tadi bakal menambah nilai estetika di rumah Anda. Kini tak perlu ragu lagi saat menerima kunjungan kerabat atau kolega.
Bisa jadi mereka justru akan kagum dan memuji keberhasilan Anda menata set ruang tamu menjadi lebih nyaman dan istimewa.
Sumber:
https://www.trendir.com/elegant-modern-sofas-for-cool-living-rooms/
https://foter.com/how-to-choose-a-living-room-set
https://archive.curbed.com/2016/9/2/12755518/living-room-design-basics
https://www.sofasandstuff.com/blog/2015/2/17/what-is-the-purpose-of-a-sofa/
https://fella.com.my/8-types-of-furnitur-living-room
http://www.bestlyy-curatedbyquality.co/2017/01/04/12-best-minimalist-bookshelf-designs-modern-bookcases/
http://www.home-designing.com/buy-square-coffee-tables-for-sale-online